Sejarah Photo Pertama Yang Diupload Ke Internet


Pada tahun 1992, teknologi World Wide Web di internet terus dikembangkan laboratorium CERN di Jenewa, Swiss. Penemunya adalah Sir Tim Berners Lee, ilmuwan berkebangsaan Inggris.

Nah, Tim Berners pula yang mengupload foto pertama ke dunia maya. Foto yang dipostingnya adalah kelompok musik bernama Les Horribles Cernettes. Grup musik ini adalah kelompok seni yang anggotanya terdiri dari para pegawai CERN.

Foto bersangkutan sempat diedit di Photoshop sebagai file .gif. Foto dijepret oleh Silvano de Gennaro, seorang developer IT di CERN pada 18 Juli 1992.

"Ketika sejarah terjadi, Anda tidak tahu bahwa Anda turut berada di sana," kata Gennaro mengenang pengambilan foto tersebut, seperti detikINET kutip dari NYDailyNews, Jumat (13/7/2012).

Berners Lee berteman dengan salah satu anggota kelompok musik internal tersebut, Colette Marx Nielsen. Ketika Berners Lee mulai mengembangkan versi baru World Wide Web yang support foto, dia pun bicara pada Gennaro dan memutuskan foto itulah yang akan coba diupload.

Foto itu pun berhasil diupload ke halaman web CERN tanpa kendala berarti. Foto ini akhirnya menjadi tonggak sejarah tersendiri dalam perkembangan internet.

Related Posts:

0 Response to "Sejarah Photo Pertama Yang Diupload Ke Internet"

Post a Comment

Powered by Blogger.